Berhubung hari ini saya (karena topiknya agak formal, makanya pakai "saya") sedang semangat menulis, maka dari hal-hal kecil bisa berkembang menjadi wacana. Seperti yang terjadi barusan.
"Just Do It"
by Dan Wieden
(Nike Agency co-founder)
Kadangkala, saat kita berusaha mencapai 100% keyakinan, akan ada banyak sekali pertimbangan. Tentu saja hal tersebut sangat diperlukan karena akan sangat baik memiliki perhitungan yang matang ketimbang berjudi tanpa mengetahui medan perang. Akan tetapi, menurut pengalaman saya, adakalanya kita jangan terlalu banyak menimbang. Ketika anda ingin melakukan sesuatu yang menurut anda mungkin baik, namun anda selalu berusaha menemukan celah untuk tidak melakukannya karena pertimbangan "ah, buang-buang waktu" atau "saya punya pekerjaan lain yang lebih penting", sebaiknya sekali-kali buang pikiran seperti itu.
Depan BIP pada suasana normal |
Just Do It - lakukan saja. Anda tidak akan rugi banyak.
Saya sering menolak bepergian karena menurut saya hal tersebut hanya diperuntukkan bagi orang-orang yang memiliki waktu lowong. Namun ternyata, saya tidak sepenuhnya benar.
Saya butuh keluar dari rutinitas yang membosankan.
Yang saya lakukan adalah lakukan saja, ambil kunci motor dan pergi kesana. Saya tidak mau lagi berpikir tentang rumitnya lalu lintas di Bandung. Toh ternyata ga begitu kerasa (asal cuaca jangan panas aja) tahu-tahu udah sampai di tujuan.
Semoga tahun ini menjadi tahun terakhir saya menjadi mahasiswa, maka dari itu saya memutuskan akan lebih baik menjelajahi lebih banyak tempat ketimbang menjadi mahasiswa "kupu-kupu" (Kuliah - pulang - kuliah - pulang). Toh di Bandung menunggu jalanan sepi seperti berharap dijemput limusin mewah. Kalau seperti itu, kalaupun saya sampai sepuh disini, tetap aja ga bakal kemana-mana.
Just Do It..
0 comments:
Post a Comment